Rabu, 06 November 2013

Katanya sih dialog kebangsaan

6 November 2013

Ada yang menarik hari ini, selain hasil imbang juventus melawan real madrid dini hari tadi.
Hari ini pula datang beberapa tokoh bangsa  ke Universitasku tercinta...

Sebut saja ada nama seperti Anis Matta, Wiranto, dan Pak Limpo Gubernur Sulawesi Selatan dengan dimoderatori oleh Hanta Yuda salah seorang pengamat politik kenamaan di Indonesia.

Tak ada yang menarik, hanya kata-kata retorika masing-masing narasumber.
Sebut saja Wiranto yang menurutku lebih ahli bila di lapangan dan memegang senjata, sebut pula Pak Limpo yang mungkin lebih ahli sebagai pelaksana teknis terbaik ketimbang berbicara, dan Anis Matta yang cukup sedikit lebih baik diantara ketiganya dalam hal retorika namun belu teruji ketika memegang sebuah jabatan politik.

Mungkin ini menjadi suatu yang menarik bagiku, ketika Anis Matta bilang negara berjalan ketika ada unsur ini, partai politik, media, dan mahasiswa.

Lagi-lagi media disangkut pautkan, tanpa penjelasan lebih lanjut lagi.
Singkat saja, nampaknya aku sekarang lebih tertarik pada dunia media massa.
Iya media massa, bukan lagi hanya soal dialog dan kebangsaan yang didapat hari ini.
Satu kesimpulan, media massa asik juga ~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar